Cara Membuat Apple ID USA dengan Custom VPN di iPhone


Dunia jailbreak memang sangat memberikan banyak keuntungan bagi para pengguna iDevice. Salah satunya dengan jailbreak kita bisa mendapatkan aplikasi berbayar secara gratis:) namun ada beberapa aplikasi yang tidak bisa di crack sekalipun kita telah melakukan Jailbreak iPhone, iPad atau iPod Touch kita.
Salah satu aplikasi untuk twitter yaitu Tweetbot misalnya,  yang notabene pemiliknya adalah father of hacker. Jadi, jika kita ingin mendownload aplikasi tweetbot tersebut, mungkin dengan sangat terpaksa kita harus membelinya.mau beli pake apa? Kan ga punya credit card:(( .calm bro, tanpa credit card kita masih bisa membelinya, yaitu dengan menggunakan iTunes Gift Card.

Apa itu iTunes Gift Card? lihat disini lebih lengkapnya:). Tapi masalah baru muncul lagi, iTunes Indonesia belum menyediakan layanan iTunes Gift Card sebagai alat pembelian di iTunes dan App Store. Lah terus gimana dong? Satu-satunya cara kita harus memiliki Apple ID USA. gimana caranya? Caranya sama seperti saat membuat Apple ID Indonesia, bedanya kita hanya mengisi alamat dengan alamat USA yang VALID, karena Apple akan memverifikasinya. Terus Alamatnya siapa yang mau dipake broo ?? 

Boro boro alamat USA, Tinggal di Indonesia aja ga diakui:((( .itu bukan masalah besar, simplenya kita bisa pakai alamatnya embassy of indonesia. alamatnya dimana? Tanya lagi Mbah Google.oke alamat udah dapet, sekarang tinggal bikin ID USA.tapi masalah belum selesei bro, iTunes USA hanya bisa diakses oleh provider/VPN yang berasal dari negara tersebut, jika kita mengaksesnya via jaringan Indonesia, maka iTunes akan mengembalikan kita ke iTunes Store Indonesia. Lah terus maksudnya tulisan diatas apa?? Nyuruh bikin ID USA, nyuruh nyari alamat tapi tetep ga bisa diakses juga…mau ngerjain yang baca ya??!! 

Calm bro kita bahas sambil ngopi, itulah maksud dari artikel ini. Mengatasi masalah VPN agar bisa mengakses dan mendapatkan Apple ID USA.untuk bisa mengakses iTunes USA, kita bisa melakukan Custom VPN nya.dan kali ini saya akan share cara mengcustom VPN di iPhone dengan menggunakan USA Free VPN.untuk langkah-langkahnya silahkan beli iPhone dulu (kalau belum punya) Lalu buka menu Settings --> General --> VPN --> Choose a configuration VPN --> PPTP. Lalu isi option optionnya dengan:
Description         : VPN
Server.               : usvpn.newfreevpn.com
Account.            : Free
RSA secure ID   : off
Password.          : 1234
Encryption level  : Auto
Send All Traffic  : On

Lalu klik tombol "save" yang ada di pojok atas sebelah kanan.
Aktifkan VPN nya dan selamat, kamu sudah berada pada jaringan PVN USA dan kamu bisa melihat IP Address utuk lebih yakinnya.

Sekarang kita kembali ke masalah utamanya, yaitu mendapatka akses ke iTunes USA dan membuat Apple ID USA. Perlu diingat, setelah kita mengaktifkan VPN, kita tidak bisa "langsung" mengakses iTunes atau App Store yang telah terinstall di iPhone.

Karena kita tidak menggunakan PC, untuk mengatasinya buka google USA (google.com) lalu searching iTunes, setelah iTunes terbuka, pilih aplikasi gratis yang akan di download (pastikan telah Sign Out dari Apple ID Indonesia) klik tombol install pada aplikasi yang akan di download, maka akan muncul pop up yang meminta anda untuk "Sign in with existing ID,create new ID, iForget, Cancel" Pilih --Create new ID-- dan mulai lah membuat Apple ID USA, dengan alamat yang valid tentunya.untuk lebih jelas bagaimana cara membuat Apple ID bisa dilihat disini.

Itulah cara membuat Apple ID USA dengan Custom VPN di iPhone, semoga artikel ini dapat bermanfaat dan apabila mempunyai pertranyaan atau apapun yang ingin disampaikan silahkan melalui kolomk komentar dibawah.

Article By:

Share:
Copyright © Cara Jailbreak. Designed by OddThemes and Seotray