Cara Mengatasi Redsn0w Error Ketika Melakukan Jailbreak di Windows


Cara mengatasi redsn0w error ketika melakukan jailbreak iPhone iPad dan iPod Touch di windows. Jika anda pernah mengalami error pada aplikasi redsn0w ketika melakukan jailbreak iPhone, iPad atau iPod Touch di Windows, yaitu tiba-tiba aplikasi redsn0w menutup sendiri, freeze atau bahkan stop working.
Untuk mengatasinya dapat anda lakukan dengan mudah, berikut adalah langkah-langkah untuk mengatasi error di redsn0w ketika melakukan jailbreak di windows:
Cara 1:
  • Pertama tutup terlebih dahulu aplikasi redsn0w dan iTunes
  • Setelah itu pada keyboard anda tekan Ctrl+Alt+Delete untuk memunculkan Task Manager.
  • Kemudian pilih menu Processes
  • Sekarang cari system yang bernama AppleMobileDeviceHelper.exe
  • Setelah itu, klik kanan dan pilih End Process
  • Sekarang silahkan jalankan lagi redsn0w dan jailbreak iDevice anda.
  • Saya sarankan: Ketika menjalankan Aplikasi Redsn0w usahakan untuk tidak membukan dan menjalankan aplikasi Apapun.
Cara 2:
  • Klik kanan di My Computer > Properties
  • Sekarang pilh Advance > Error Reporting
  • Kemudian pilih Disable Error Reporting
Itulah cara mengatasi redsn0w error ketika melakukan jailbreak di windows, jika anda mempunyai cara lain atau pendapat lain silahkan sampaikan  melalui kolom komentar dibawah. 

Share:
Copyright © Cara Jailbreak. Designed by OddThemes and Seotray