Beberapa jam yang lalu pod2g melakukan posting sebuah foto melalui akun twitternya yang memperlihatkan meja kerjanya yang penuh dengan produk Apple dan layarnya penuh dengan kode yang sedang dia kerjakan dengan adanya suatu pertanyaaan "apakah anda tahu apa yang sedang saya kerjakan?" salah satu followernya menyangka dia sedang bermain tetris karena dia baru saja menyelesaikan Untethered Jailbreak iOS 6. Kita semua tahu bahwa dia tidak mengerjakan jailbreak untuk Apple TV 3, lalu apa sebenarnya yang sedang dia kerjakan?
A photo of my desk ;-) Question: do you know what I work on ? twitter.com/pod2g/status/2…
— pod2g (@pod2g) August 9, 2012
ATV3 jailbreak: I have no news sadly, I'm not currently working on it nor anyone that I'm aware of. Sorry...
— pod2g (@pod2g) August 9, 2012
As some have found, I am playing with the baseband. Already found a non exploitable DoS. I hope I can find more stuff.
— pod2g (@pod2g) August 9, 2012
Pod2g mengungkapkan bahwa dia sedang bermain dengan baseband iPhone, yang berarti bahwa dia sedang mengerjakan sesuatu untuk melakukan unlock pada iPhone. Sekarang pertanyaannya, iPhone yang mana? saya menduga bahwa dia sedang mengerjakan unlock untuk iPhone 4, karena iPhone 4 adalah iPhone yang digunakannya ketika pertama kali dia mengumumkan dia mempunyai iOS 5.1 firmware untethered. Salah satu kebiasaan developer adalah mereka senang untuk mengerjakan sesuatu yang mereka miliki dan ini berarti bahwa kemungkinan besar dia akan melakukan unlock iPhone 4 CDMA untether pada baseband terbaru.
Sejauh ini pernyataan dia sangatlah optimis, pod2g mengatakan bahwa dia telah menemukan non-exploitable DoS (denial ofservice), selain itu juga dia berharap bahwa dia akan menemukan lebih dari pada itu. Dia juga mengatakan bahwa memecahkan sesuatu yang dia sebut vulnerabilities lebih bermakna dari pada sebuah 'ilmu pengetahuan', tetapi setiap developer mempunyai teknik berbeda untuk memecahkan suatu permasalahan. Hal ini tidak begitu mengejutkan karena sebelumnya dia telah mampu memecahkan masalah untuk baseband exploit sebelumnya. Kita akan menunggu kabar yang pasti dari pod2g terkait baseband unlock untuk iPhone 4 (GSM/CDMA).
Selama pod2g mengerjakan hobinya terlepas dari apa yang sedang dia kerjakan, apa yang lebih anda pilih apakah unlock untuk baseband terbaru di iPhone atau jailbreak untuk Apple TV 3? sampaikan pendapat anda melalui kolom komentar di bawah.