Cara mengganti tampilan iOS 6 menjadi iOS 7 dapat dengan mudah anda lakukan, dengan menginstall beberapa aplikasi jailbreak di Cydia. Jika anda masih bertahan di iOS 6 tetapi tampilan iDevice anda ingin seperti di iOS 7 silahkan ikuti langkahnya dibawah ini.
Cara ini dapat anda lakukan jika iDevice anda telah berhasil di jailbreak tetapi jika belum silahkan lihat disini. Berikut adalah cara membuat tampilan iOS 6 menjadi iOS 7.
- Install WinterBoard di Cydia, dengan aplikasi ini anda dapat mengaplikasikan tema di iDevice anda
- Install iOS 7 Theme di Cydia, setelah winterboard berhasil di Install sekarang download iOS 7 Theme di Cydia. Setelah itu silahkan pilih opsi di WinterBoard seperti pada screenshot dibawah.
- Install iOS 7 Calculator di Cydia, untuk melengkapinya sekarang install tema untuk aplikasi kalkulator di Cydia yang disebut iOS 7 Calculator kemudian aktifkan melalui WinterBoard.
- Install iOS 7 Signal Bars & Battery, aplikasi ini merupakan tema yang dapat anda install di Cydia yang kemudian dapat di aktifkan melalui WinterBoard untuk merubah tampilan status bar di iDevice anda.
- Install LiveClock di Cydia, karena aplikasi Clock di iOS 7 ternyata telah dikembangkan tidak seperti di iOS 6 yaitu aplikasi Clock menjadi Real Time yang bergerak seperti magnetic clock. Untuk melengkapi tampilan iOS 7 anda di iOS 6 silahkan install LiveClock di Cydia.
- Sekarang download BytaFont di Cydia, iOS 7 mempunyai jenis huruf yang agak bebeda dengan iOS 6. Karena itulah agar lebih mirip dengan iOS 7 sekarang install BytaFont di Cydia kemudian download iOS 7 Font.
- Install iOS 7 Control Toggles dan NCSettings, aplikasi ini dimaksudkan agar notification di iOS 6 menjadi lebih mirip dengan iOS 7.
- Install iOS 7 Keyboard, terakhir install Color Keyboard di Cydia kemudian install iOS 7 keyboard untuk merubah tampilan keyboard anda menjadi lebih real seperti iOS 7.
Itulah cara merubah tampilan iOS 6 menjadi iOS 7 yang dapat anda aplikasikan sekarang juga. Thanks to @GamaShiver untuk screenshot nya. Saya yakin masih ada cara lain untuk mengaplikasikan tampilan iOS 7 di iOS 6 jika ya, silahkan bagikan bagikan ide dan kreativitas anda disini. Kami tunggu kritik, saran, pertanyaan atau apapun melalui kolom komentar dibawah.
Post a Comment